Sate Tempe Bumbu Rujak |
Bahan :
- Tempe 500 gr
- Minyak goreng 3 sdm
- Serai 2 batang, memarkan
- Daun salam 2 lembar
- Santan 400 ml
- Tusuk sate secukupnya
Bumbu Halus :
- Cabai merah 8 buah
- Bawang merah 6 butir
- Bawang putih 2 siung
- Lengkuas 2cm
- Gula pasir 1 sdt
- Garam 1 sdt
- Asam jawa 1/2 sdt
- Kemiri 3 butir
Cara Membuat :
- Kukus tempe, potong dadu ukuran 3x3 cm, sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam dan serai, tumis hingga matang.
- Masukkan potongan tempe kukus, aduk hingga tercampur.
- Tuang santan, masak di atas api kecil hingga bumbu meresap dan kuah menyusut. Angkat dan dinginkan.
- Tusukkan 2-3 potong tempe ke tusuk sate, panggang hingga kedua sisinya matang dan kering. Angkat
- Sajikan.
Untuk 15 tusuk ;-)