Otak-otak Tengiri Saus Kacang

Otak-otak ? Siapa sih yang tidak suka ? Makanan dari daging ikan tengiri ini selain mempunyai nilai gizi yang sangat tinggi rasanya pun disukai mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Coba buat sendiri yuk, tidak susah kok.

Otak-otak Tengiri Saus Kacang
Otak-otak Tengiri Saus Kacang

Bahan-bahan :
  • 250 gr daging ikan tengiri (dihaluskan)
  • 1 sdm tepung maizena
  • 1 sdm tepung kanji
  • 1 btr telur (kocok lepas)
  • 75 ml santan
  • Daun pisang dan lidi untuk membungkus
Bumbu :
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 1 sdt ketumbar
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya
Saus Kacang :
  • 50 gr kacang tanah (digoreng)
  • 2 bh cabe merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdm gula jawa
  • Garam secukupnya
  • 100 ml air matang
Cara Membuat :
  1. Haluskan semua bumbu kemudian campurkan dengan daging ikan tengiri, tepung maizena dan tepung kanji.
  2. Tambahkan telur dan santan, aduk hingga adonan rata. (Apabila adonan terlalu lembek dapat ditambahkan sedikit tepung kanji)
  3. Ambil selembar daun pisang, taruh 1-2 sdm adonan, bungkus dan sematkan kedua ujungnya dengan lidi. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Bakar otak-otak di atas bara api hingga matang dan daun pisang agak gosong. Angkat dan sajikan dengan saus kacang.
Cara Membuat Saus Kacang :

Masukkan semua bahan saus kacang ke dalam blender kemudian diproses hingga lembut. Sajikan sebagai pelengkap otak-otak ikan tengiri yang sudah matang.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
loading...