Cookies Tumpuk Selai |
Bahan :
- 240 gram tepung terigu
- 1/4 sdt garam
- 150 gram unsalted butter, cairkan
- 2 sdt ekstrak vanila
- 80 gram gula halus
- 2 butir kuning telur
- 2 sdt parutan kulit jeruk sunkist (bisa diganti sari sunkist konsentrat 1 sdm)
- selai rasa buah untuk isian
Cara membuat :
- Panaskan oven hingga 175 dC
- Siapkan loyang yang dilapisi kertas roti
- Di wadah, campurkan tepung terigu, gula halus dan garam.
- Tambahkan kuning telur, butter, ekstrak vanila dan parutan kulit jeruk lemon. Campur sampai adonan kalis.
- Bulatkan adonan seperti bola, lalu gilas (giling) hingga setebal 1/2 cm diatas meja yang dilapisi kertas roti dan tepung terigu.
- Bentuk dengan cetakan berbentuk bunga atau bulat.
- Lubangi 1/2 kue tercetak dengan cetakan bentuk bulat kecil. Biarkan setengah lainnya tanpa lubang.
- Panggang selama 10 menit. Angkat.
- Di panci kecil, panaskan selai supaya jadi lembut.
- Sendokkan selai di tengah-tengah kue yang tidak berlubang.
- Siapkan gula halus di piring kecil, gulingkan kue yang berlubang di gula halus, lalu tumpuk di atas kue yang sudah dibubuhi selai.
- Sajikan cookies tumpuk ^^